Friday, January 1, 2010

Pedicure Segar Buatan Sendiri

Tak perlu mahal-mahal membersihkan kaki di salon dengan pedikur. Berikut tips yang diberikan oleh Donna Perillo, pemilik Sweet Lily Natural Nail Spa and Boutique asal New York City. Ia membeberkan cara membuat �ramuan� penyegar dan pembersih kaki sendiri di rumah dengan menggunakan lemon, yang secara alami memiliki keasaman yang bisa membersihkan kulit mati.

Bahan-bahan yang diperlukan :

� gelas gula kasar, seperti gula pasir yang tak mudah larut
� gelas minyak zaitun extra-light
3 tetes minyak lemon essential (pewangi)
1 ember sedang air hangat
1 gelas perasan lemon
2 butir lemon, iris

Cara pembuatan:
  • Campurkan gula, minyak zaitun, dan minyak esensial di dalam mangkuk, sisihkan.
  • Siapkan air hangat dalam ember, tambahkan perasan lemon, dan irisan lemon.
  • Rendam kaki selama 3 menit.
  • Angkat kaki dari air, jika dibutuhkan gunakan buffer atau batu apung untuk menghaluskan kulit yang kapalan.
  • Gosok kaki perlahan dengan campuran gula tadi. Konsentrasikan pada kutikula kering dan tumit.
  • Masukkan kembali kaki ke dalam air hangat untuk menghilangkan sisa gula, lalu bersihkan kaki dengan kain basah.
  • Keringkan dengan lap kering, berikan pelembap.
Sumber: kompas.com

    No comments:

    Post a Comment